-->

Cara Untuk Mengatasi Stress

Kehidupan seseorang memang tidak akan pernah jauh dari yang namanya masalah. Berbagai masalah seakan tak ada henti hentinya datang, siklusnya seperti masalah a datang kemudian pergi tidak lama kemudian masalah b datang dan begitu sampai seterusnya.. Sebenarnya suatu beban atau masalah dalam kehidupan tidak lain tujuannya sebagai pelajaran hidup bagi seseorang yang diberikan oleh sang penguasa agar terbentuknya kepribadian yang elok nan indah dari setiap orang.

via  theodysseyonline.com


Tidak jarang pula masalah menjadi beban berat didalam kehidupan seseorang sampai sampai berdampak buruk pada kesehatan mental seseorang seperti mengakibatkan keadaan stress, tidak hanya kesehatan mental bahkan keadaan stress yang dibiarkan terlalu lama atau berlarut larut akan berakibat buruk pada kesehatan tubuh anda.  Oleh karenanya ada beberapa cara yang dapat anda lakukan untuk mengurangi bahkan menghilangkan stress anda, namun terlebih dahulu ada baiknya kita bahas tentang penyebab seseorang terkena stress secara umum..

Penyebab stress :

Kebanyakan seseorang mengalami stress karena faktor pekerjaan, pernikahan atau hubungan percintaan, ekonomi, bahkan ada yang stress karena keadaan fisiknya, dan lain sebagainya. Adanya tekanan dan suatu ekspetasi yang besar tentang suatu hal pada diri seseorang juga menjadi faktor penyebab terjadinya stress, karena ketika suatu tekanan terhadap seseorang terjadi terus menerus maka mental seseorang akan down dan memungkinkan untuk terjadinya stress, begitu pula dengan ekspetasi yang besar atau berlebihan tentang sesuatu apapun itu ketika kenyataannya jauh dari ekspetasi yang dibuat oleh orang tersebut pasti akan menimbulkan rasa kecewa yang bisa berujung pada keadaan stress pada diri atau mental seseorang. Entahlah sebenarnya masih banyak penyebab stress, mungkin faktor yang telah disebutkan diatas bukanlah faktor yang menjadi penyebab stressnya diri anda itu bisa saja terjadi, andalah yang tahu karena apa pikiran dan hati anda terganggu. Dan berikut ini adalah beberapa tips untuk mengatasi stress.

Cara Mengatasi Stress : 

Ada banyak sebenarnya cara untuk mengurangi bahkan menghilangkan stress, bahkan hal-hal sederhana pun seperti tertawa karena melihat hal-hal lucu memiliki dampak besar untuk menghilangkan stress dan memperbaiki keadaan hati dan fikiran. Berikut ini ada beberapa tips kegiatan positif yang dapat anda lakukan guna menghilangkan stress pada diri anda : 


1. Mendengarkan Musik atau Lantunan Bacaan ayat Qur'an (Bagi muslim)

via arbamedia.com

mendengarkan musik tentu dapat membuat fikiran menjadi lebih rileks, coba anda tenangkan diri anda dengan berbaring sejenak dan dengarkan musik favorit dan nikmati sensasinya. Disisi lain ada yang lebih hebat dari musik yakni, mendengarkan lantunan ayat suci al-Qur'an, bagi anda seorang muslim pastinya tidak dipungkiri lagi bahwa dengan mendengarkan lantunan ayat-ayat al-Qur'an fikiran dan hati menjadi lebih sejuk dan damai apalagi jika suara si pelantun ayat itu sangat merdu seperti syekh mishary rasyid


2. Bermain Game
via jejamo.com

Cara yang paling populer untuk menghilangkan stress yaitu bermain game, cara ini paling sering dilakukan oleh para kaum pria. Yaa tidak jarang kita melihat pria dari anak sampai dewasa yang mengisi waktu luang dengan bermain game, ternyata game bukan cuma menyita waktu atau suatu kegiatan yang tidak penting untuk membuang-buang waktu, namun sisi positif dari game sendiri adalah sebagai sarana hiburan untuk menghilangkan stress.


3. Tertawa Lepas Menikmati Lelucon
via tribunnews.com

Yapp benar cara lainnya untuk menghilangkan stress yang terjadi adalah dengan tertawa lepas karena sebuah lelucon lucu. Anda bisa melakukan streaming video video lucu yang tentunya sudah banyak ada diyoutube, atau menikmati acara yang berisi benyolan-benyolan lucu ditelevisi.


4. Melakukan Hobi Anda Untuk Menghilangkan Stress
via gomancing.com

Untuk menghilangkan stress anda pun dapat menjalankan hobi anda seperti memancing misalnya atau kegiatan lain. Hmm mungkin cara yang satu ini sih cocoknya buat mereka yang hobi mancing aja nih, tapi gaada salahnyaa kok bagi anda yang memang tidak hobi memancing, untuk mencoba hal baru yang satu ini. Rasakan sensasi saat ikan mengigit umpan anda dan sensasi tarik menarik dengan ikan.


Sebenarnya beberapa kegiatan diatas pun sudah bisa mengatasi stress anda, dan ingat yang terpenting untuk mengobati stress adalah positif thinking terhadap segala sesuatu, percaya aja bahwa setiap masalah itu ada jalan keluarnya tinggal bagaimana cara anda bersabar dan menyikapinya. Ingat jangan sampai karena stress anda lari ke minuman keras atau hal-hal negatif lainnya yaa, lebih baik melakukan satu dari beberapa hal positif dari tips diatas deh.